preloader

Apa Itu Domain? Mari Kenali Lebih Dalam!!

Domain

Katakanlah Anda ingin mengakses laman Google, tentunya Anda akan menuliskan google.com di browser, bukan? Nah, yang Anda ketik di browser itulah yang disebut dengan domain. Jadi, domain adalah alamat untuk mengakses sebuah website. 

Mau tau lebih lanjut? Dalam artikel ini, kami akan menjelaskan tentang Domain lebih dalam

Pengetian Domain

Domain adalah alamat yang akan mengantarkan Anda ke website yang dituju. Sebenarnya, domain merupakan pengganti dari penggunaan alamat IP yang berupa kombinasi angka. Jumlah website yang bertambah membuat kombinasi angka pada alamat IP semakin sulit dihafal pengguna. Itulah kenapa sistem penamaan dengan domain jauh lebih efektif.

Perumpamaannya seperti ini: website yang Anda miliki adalah sebuah rumah. Nah, layanan web hosting adalah tanah tempat Anda mendirikan rumah, sedangkan domain adalah alamat yang bisa digunakan orang-orang untuk menuju ke rumah Anda.

Fungsi Domain

Pada dasarnya, website disimpan di sebuah web server. Ketika Anda mengetikkan nama domain, akan ada proses untuk mencari data website di web server tujuan sesuai dengan identitas alamat IP-nya.

Tak perlu khawatir salah alamat, selama informasi yang dimasukkan sesuai. Alasannya, sebuah domain itu unik. Tak seorang pun bisa menggunakan nama domain yang sudah terdaftar atas nama orang lain.

Kesimpulannya, kegunaan domain adalah untuk mempermudah pengunjung mengakses website yang akan mereka buka melalui web browser, cukup dengan mengetikkan alamatnya tanpa harus menghafal IP address website.

Baca Juga Artikel Terkait:

Jenis Domain

1. TLD – Top Level Domain

Top Level Domain adalah ekstensi domain yang letaknya paling akhir dari sebuah domain. TLD yang sering digunakan adalah .com, .id, dan .gov. 

Contoh top level domain misalnya, www.niagahoster.co.id, TLD-nya adalah .co.id dan www.google.com, TLD-nya adalah .com.

2. SLD- Second Level Domain

Second Level Domain adalah nama unik yang Anda daftarkan ketika membeli domain. Biasanya, SLD disebut juga dengan nama website. Posisi SLD terletak di depan TLD. Contohnya, SLD pada domain www.powercode.id

Anda bebas memilih nama untuk SLD selama kombinasi dengan TLD belum terdaftar. Jika sudah terpakai, Anda perlu mencari alternatifnya dengan TLD yang berbeda.

Artikel kami terdahulu

3. Thrid Level Domanin atau Subdomaian

Jenis domain ketiga adalah Third Level Domain atau Subdomain yang letaknya berada paling depan dari keseluruhan URL. 

Contoh Third Level Domain yang paling umum adalah www, seperti www.facebook.com, www.twitter.com, www.youtube.com dan lainnya.

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *