preloader

Flashdisk, apa itu flashdisk?

Halo sahabat komputer, bagaimana kabar kalian hari ini? semoga sehat selalu yaa…Mungkin ada beberapa di antara kalian yang sudah tau dan ada beberapa yg mungkin belum tau dan bertanya tanya tentang apa sih flasdisk itu, nah di sini mimin akan menjelaskan pengertian Flashdisk.

Diska lepas USB atau dikenal juga kandar kilas USB adalah alat penyimpanan data memori kilat tipe NAND yang memiliki alat penghubung USB yang terpadu. Diska lepas ini biasanya berukuran kecil, ringan, serta bisa dibaca dan ditulisi dengan mudah.

Pengertian Flash Disk

Untuk menyimpan data, flashdisk harus dihubungkan dengan komputer menggunakan port USB yang ada di komputer maupun gadget. Flash Disk sendiri dapat menyimpan data secara permanen meskipun tidak dicolokkan kepada komputer dan aliran listrik pada rangkaian flashdisk diputuskan. Ini terjadi karena di dalam flash disk terdapat controller dan memori yang mampu menyimpan data secara permanen.

Fungsi Flash Disk

Fungsi flash disk adalah sebagai media penyimpanan data dan media untuk memindahkan data-data yang ada pada flash disk dengan berbagai format dan kapasitas yang cukup besar. Flashdisk juga dapat menjalankan berbagai aplikasi dan sistem operasi yang bersifat portabel.

Tak hanya itu, instalasi sistem operasi seperti Windows dan MacOS juga dapat dilakukan dengan menggunakan flash disk. Media instalasi ini disebut juga dengan istilah Bootable USB.

Kelebihan dan Kekurangan Flashdisk

Flashdisk juga memiliki kelebihan dan kekurangan sebagai suatu media penyimpanan. Berikut beberapa kelebihan dan kekurangan flashdisk.

Kelebihan Flashdisk

  1. Ukurannya kecil sehingga mudah dibawa kemana-mana
  2. Dapat digunakan selama bertahun-tahun selama digunakan dengan baik dan memori masih berfungsi.
  3. Kapasitas penyimpanan data yang besar dan bervariasi.
  4. Harga yang terjangkau sesuai kapasitas yang ditawarkan.
  5. Bentuk bervariasi dan bisa dijadikan suvenir.
  6. Mudah digunakan karena hampir semua komputer dan laptop memiliki port USB.

Kekurangan Flashdisk

  1. Mudah hilang karena ukurannya kecil
  2. Jika sering dicolok-cabut paksa maka memori dan kontroler bisa rusak dan merusak data yang disimpan.
  3. Kecepatan menulis data tergantung pada port USB yang digunakan.

Bila kalian mempunyai permasalahan atau kerusakan dengan perangkat komputerlaptop, CPU, printer, dll, silahkan konsultasi dengan kami untuk dilakukan perbaikan. Perbaikan ditangani langsung oleh teknisi professional dan berpengalaman.

Silahkan kunjungi tempat service kami

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *