preloader

Fungsi Database yang perlu kita ketahui

Seiring perkembangan zaman, sekumpulan informasi biasanya disimpan dalam komputer dan disebut dengan database. Mengutip dari Osf.io, database adalah kumpulan informasi yang disimpan di komputer secara sistematik sehingga bisa diperiksa menggunakan suatu program komputer. Melalui pemeriksaan menggunakan program ini, nantinya akan memperoleh informasi dari basis data tersebut.

Apa Itu Database?

Database adalah kumpulan data yang disimpan dengan sistem tertentu, dan saling berhubungan, sehingga dapat dikelola dengan mudah. Database penting untuk mengatur data yang jumlahnya banyak, dan selalu bertambah. Sebagai contoh, program website, aplikasi, dan lainnya. Misalkan, Anda sedang membangun website toko online. Tentunya Anda akan memiliki banyak data, seperti gambar produk, deskripsi produk, informasi harga, dan lainnya. Tanpa database, data tersebut hanya akan tersimpan di komputer Anda, dan tidak bisa diakses oleh konsumen. Atau, konsumen harus mengakses data dari komputer Anda dulu secara langsung. Selain berbahaya, aksesnya juga akan berat, bukan?

BACA JUGA :

Nah, dengan database, data website Anda dapat disimpan dalam satu server. Berapapun jumlahnya, bisa disesuaikan dengan kemampuan server tersebut. Dengan begitu, data mampu diolah bersamaan sehingga aktivitas browsing untuk melihat produk, memasukkan produk ke keranjang belanja hingga tahap pembayaran bisa berjalan dengan sistem yang baik. Kenapa hal itu bisa terjadi? Karena sistem penyimpanan database mampu mengelola data dengan baik. Anda bisa mengatur file sesuai dengan klasifikasinya, misalnya teks, gambar dan lainnya.

Fungsi Database

Ada 6 fungsi database yang perlu kita ketahui, yaitu:

1. Mempercepat dan Mempermudah Identifikasi Data

Dengan database, Anda bisa membuat sebuah sistem yang dapat  mengelompokkan data dan menyimpannya secara terstruktur. Jadi, ketika ada permintaan akses sebuah data, informasinya bisa diberikan dengan cepat sesuai kategori yang sudah ditentukan sebelumnya.

2. Menghindari Duplikasi Data

Sistem database dapat dirancang untuk mengidentifikasi data yang sama, sehingga dapat memberikan warning atau notifikasi ke pengelola database. Misalnya, dengan menerapkan sistem kata kunci atau primary key. Setiap data yang tersimpan dalam database dapat diatur agar terhindar dari data ganda. 

3. Menyimpan Data dengan Lebih Aman

Mengumpulkan data ke dalam satu database, artinya fokus perlindungan keamanannya menjadi lebih baik. Jika data masih tersebar di beberapa perangkat, maka setiap perangkat perlu diamankan. Tapi kalau sudah terpusat di database, Anda cukup mengamankan server dengan perlindungan berlapis.

4. Mengontrol Data Secara Terpusat

Tanpa database, data akan terpencar di berbagai penyimpanan secara lokal sesuai dengan pihak yang memiliki data tersebut. Dengan adanya database, semua data bisa dikumpulkan dalam satu tempat, misalnya di server hosting. Jadi, Anda pun bisa mengelola berbagai data dari pusat secara lebih efisien.

5. Dapat Diakses Multi-User

Jika data disimpan secara offline di perangkat berbeda, untuk mengakses sebuah file tentu harus menghubungi pemiliknya dulu. Bagaimana kalau Anda memerlukan data bersamaan dari berbagai perangkat? Sangat tidak praktis, bukan? Database menyimpan semua data dalam satu sistem. Maka, siapapun bisa mengaksesnya dengan mudah, asalkan memiliki hak akses. Mulai dari programmer, administrator, hingga pengunjung pada umumnya. 

6. Menghemat Biaya

Dengan database, Anda tidak memerlukan banyak tempat untuk menyimpan data. Cukup satu server untuk berbagai kebutuhan data. Secara biaya tentu jauh lebih murah dibanding menyediakan beberapa tempat penyimpanan sendiri.

Baca Juga : 5 WEBSITE YANG BERGUNA UNTUK MAHASISWA

Terima Kasih telah mengunjungi Website kami, semoga artikel yang kami buat dapat bermanfaat, Jika anda ingin mengetahui lebih banyak pengetahuan seputar Software Development dan IT silahkan kunjungi Blog resmi kami silahkan klik disini.

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *