preloader

Pengertian Komputer, Sejarah, Komponen dan Fungsi Komputer yang Harus kita ketahui

Perkembangan teknologi saat ini tentu memudahkan pekerjaan manusia. Salah satunya adalah komputer yang kamu nikmati hingga saat ini. Kecanggihannya membuatnya seolah-olah tidak bisa dipisahkan dalam kehidupan sehari-hari.

Namun tahukah kamu arti dari komputer itu sendiri? Untuk belajar bersama, mari simak ulasan berikut tentang pengertian komputer, sejarah, komponen serta fungsi komputer.

Pengertian Komputer Menurut Beberapa Ahli

Secara harfiah komputer berasal dari bahasa latin “computāre” yang artinya menghitung. Secara umum komputer dapat didefinisikan sebagai seperangkat alat elektronik yang digunakan untuk melakukan perhitungan data berupa memasukkan data (input), mengolah data (proses), dan menghasilkan informasi (output) dengan menggunakan perangkat keras dan perangkat lunak tertentu.

1). Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)

Komputer adalah perangkat elektronik yang bekerja secara sistematis dan cermat untuk mengolah berbagai macam data. Seperti data numerik, suara dan gambar.

2). Robert H Blissmer

Komputer adalah suatu alat elektronik yang mampu melakukan beberapa tugas yaitu menerima masukan, mengolah masukan sesuai dengan instruksi yang diberikan, menyimpan perintah dan mengolah hasil, serta memberikan keluaran berupa informasi.

3). V.C Hamacher

Komputer adalah mesin penghitung elektronik yang cepat dan dapat menerima informasi input digital, kemudian memprosesnya sesuai dengan program yang tersimpan di memorinya, dan menghasilkan output berupa informasi.

Sejarah Komputer

Sejarah komputer erat kaitannya dengan perhitungan aritmatika. Pada zaman dahulu, fungsi komputer adalah sebagai alat bantu untuk perhitungan manusia.Seorang matematikawan bernama Charles Babbage dari Inggris adalah orang pertama di dunia yang menulis surat kepada para ahli di Kerajaan Inggris untuk mengembangkan alat penghitung mekanis, yaitu komputer. Dia mengungkapkan pemikiran ini secara eksplisit dalam sebuah surat berjudul Catatan tentang Penggunaan Mesin dalam Perhitungan Astronomi dan Tabel Matematika. Ia mengirimkan surat tersebut pada tanggal 14 Juni 1822. Ide Charles dilatarbelakangi oleh masalah bahwa orang-orang pada waktu itu sering melakukan kesalahan aritmatika meskipun telah menggunakan tabel matematika. Maka ia ingin mengembangkan mesin hitung mekanis yang terinspirasi dari pengembangan mesin hitung yang dilakukan oleh Wilhelm Schickard, Blaise Pascal, dan Gottfried Leibniz. Namun mesin komputer yang dikembangkan Charles belum selesai dan dilanjutkan oleh anaknya. Bagian dari mesin diferensial yang dirakit oleh putranya sekarang dapat dilihat di London Science Museum. Selain anaknya yang membantu merakit, ide tersebut dikembangkan oleh berbagai pihak hingga menjadi komputer canggih yang kita kenal sekarang.

Komponen Komputer

Berikut komponen komputer

Komputer terdiri dari 3 komponen utama, yaitu :

1). Perangkat Keras (Hardware)

Perangkat keras komputer adalah bagian dari sistem komputer yang merupakan perangkat yang dapat disentuh dan dilihat secara fisik serta perangkat yang menjalankan instruksi dari perangkat lunak (software). Contoh perangkat keras seperti Processor, Harddisk, RAM, CPU, Motherboard.

2). Perangkat Lunak (Software)

Perangkat lunak adalah berbagai program dan sistem operasi yang berisi instruksi-instruksi yang berkaitan dengan pengoperasian komputer atau perangkat keras yang terkait. Perangkat lunak tidak dapat dilihat secara fisik tetapi dapat dioperasikan.

3). Brainware (Pengguna Komputer)

Brainware adalah orang yang mengoperasikan perangkat keras dan perangkat lunak komputer.

Komponen Pendukung

Selain ketiga komponen utama diatas, ada juga beberapa komponen pendukung kompuer lainnya. Adapun beberapa komponen tersebut antara lain:

1). Komponen Masukan/input

Komponen input adalah komponen perangkat keras yang berfungsi sebagai pintu masuk tugas-tugas yang akan diberikan kepada komputer. Berikut beberapa komponen input

  • Keyboard

Keyboard merupakan komponen yang berfungsi untuk memberikan input berupa data alfanumerik dan interpretasi lainnya. Pada keyboard terdapat huruf A-Z, angka 0 sampai 9, dan perintah lainnya.

  • Mouse

Mouse merupakan penghubung antara layar monitor dengan pengguna atau user. Dalam pengoperasiannya, mouse terlihat sebagai penunjuk pada layar monitor.

  • Trackpad

Sebenarnya, tracpad ini fungsinya sama dengan mouse, hanya saja berbeda bentuk dengan mouse yang biasa kita gunakan.

  • Scanner

Scanner ini biasanya digunakan untuk memindai gambar yang akan dimasukkan dalam sistem komputer ke dalam file digital.

  • Pena

Catatannya, pena hanya ada bila layar yang digunakan adalah layar sentuh. Fungsinya seperti sama seperti mouse, yakni untuk memberikan perintah cukup tekan ujung pena di layar.

  • Mikrofon

Microfon merupakan komponen yang memberikan input berupa suara.

2). Komponen Proses

Komponen proses adalah komponen yang berfungsi untuk memproses perintah yang diberikan oleh pengguna untuk kemudian ditampilkan pada komponen keluaran. Beberapa komponen proses adalah sebagai berikut:

  • Prosesor merupakan komponen utama untuk pemrosesan data
  • Motherboard merupakan komponen yang merupakan tempat semua komponen berhubungan. Seperti hubungan antara komponen input, proses dan output.
  • Memory (RAM) yang digunakan untuk menyimpan sementara semua aktivitas komputer.
  • Hard Disk merupakan media penyimpanan semua interpretasi yang dibutuhkan oleh komputer yang bersifat permanen. Seperti dan sistem operasi komputer.
3). Komponen Keluaran/ Output

Komponen keluaran berfungsi sebagai alat untuk menampilkan informasi dari perintah-perintah yang telah diproses sebelumnya. Beberapa komponen keluaran adalah sebagai berikut:

  • Monitor merupakan komponen yang menampilkan proses yang sedang dilakukan oleh komputer.
  • Speaker biasanya digunakan untuk memberikan output audio kepada pengguna.
  • Printer berfungsi untuk mencetak data ke dalam bentuk hard copy.

BACA JUGA :

Fungsi Komputer

Terdapat 4 fungsi komputer, antara lain

1). Pengolahan Data (Data Processing)

Komputer digunakan untuk mengolah data sehingga dapat menghasilkan keluaran berupa informasi. Data yang diolah umumnya berupa data berupa dokumen, teks, suara, kata-kata, objek, video, gambar dan grafik.

2). Penyimpanan Data

Komputer berfungsi untuk mengamankan dan menggunakan kembali data. Komputer dapat melakukan fungsi penyimpanan dan pengambilan data. Misalnya saat menggunakan Ms. Word kita bisa menyimpan data ke harddisk dan juga bisa mengambil data tersebut.

3). Transfer data

Komputer juga dapat mentransfer data dari satu komputer ke komputer lain atau perangkat output lainnya.

4). Kontrol

Komputer dapat digunakan sebagai sarana untuk mengendalikan satu atau beberapa sistem seperti pengatur lampu lalu lintas, pengoperasian elevator dan eskalator, kendali kamera CCTV, kendali jaringan, kendali mekanisme pabrik dan lain-lain.

Baca Juga : Pengertian dan Fungsi JavaScript

Terima Kasih telah mengunjungi Website kami, Jika anda ingin mengetehaui lebih banyak pengetahuan tentang kami silahkan kunjungi website kami silahkan klik

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *