preloader

Pengertian Programmer

Programmer

Hai dan Selamat datang di artikel  ini, pada hari ini, Hari dimana teknologi sudah menjadi satu bagian yang tak terpisah kan dari diri kita. Yang mana teknologi sudah sangat lekat dengan diri kita. Setiap hari kita disibukan dengan teknologi mulai dari Hp, Laptop, Komputer yang mana didalamnya terdapat beragam aplikasi yang dapat menghibur kita sepanjang hari. Nah disitulah programmer hadir untuk menciptakan dan mengembangkan aplikasi tersebut. tapi apa hanya itu saja yang bisa dilakukan programmer, Yuk simak penjelasan berikut

Mengenal apa itu Programmer

Mari kita mengenal lebih dalam dengan profesi yang satu ini.

Programmer adalah sebuah jenis profesi atau pekerjaan yang berujuan untuk membuat sebuah system menggunakan Bahasa pemrograman. Seorang yang memiliki skill menulis kode program (syntax) dan merancang sistem. Sistem yang sering kamu gunakan sehari-hari seperti web,aplikasi android, sistem operasi (Windows, Linux, iOS) dll, itu semua dibuat dengan Bahasa pemrograman yang disusun oleh programmer.
Nah agar mampu menciptakan sebuah sistem yang baik, programmer harus memiliki keterampilan Bahasa pemrograman yang mumpuni.

Tugas Programmer

Banyak yang beranggapan bahwa pekerjaan programmer hanya melakukan coding.

Benarkah demikian? ini dia tugas programmer yang periu Anda ketahui:

·       Menganalisis Program yang Dibutuhkan

·       Merancang Flowchart

·       Menuliskan Kode Program

·       Melakukan Debugging

·       Menguji Program


Jenis-jenis Programmer

1.    Web Developer

Web developer merancang dan membuat situs web dari desain yang dibuat desainer, yang berfokus membangun dan mengembangkan website. Bidang ini menjadi sangat popular dan paling dibutuhkan karena semakin besarnya kebutuhan website development

          Nah, ada tiga jenis web developer yaitu

·       Front End Developer

·       Back End Developer

·       Full stack Developer

 

2.    Software Developer

Software developer adalah orang yang khusus membuat aplikasi atau software, baik skala kecil maupun skala besar, seperti pada perusahaan. Software yang dikembangkan biasanya khusus untuk satu sistem operasi saja.Tetapi sekarang, sudah banyak software yang dapat berjalan di berbagai sistem operasi , seperti Windows, MacOS, Android, dan lainnya. Selain itu, seorang software developer juga merancang, mengelolah, dan mengorganisir data software untuk mendukung kinerja yang optimal.

 

3.    Data Administrator

Jika ingin menjadi seorang database administrator, Anda harus mempelajari tentang query sarana komunikasi data dengan database. Selain itu, Anda juga perlu menguasai ilmu statistic dan analisis.

Dengan berbagai skill terkait data base yang dikuasasi dengan baik pekerjaan Anda akan lebih mudah.

 

Nah, selain tiga profesi di atas, tidak menutup kemungkinan ada profesi-profesi programmer lainnya . Selain itu , bisa jadi penyebutan programmer di masing-masing  perusahaan juga akan berbeda. jadi, kamu jangan bingung ya, Sob!

 

Itu dia beberapa hal yang harus kamu ketahui terlebih dahulu sebelum menjadi programmer. Walau mungkin tak selamanya mudah , kamu bisa terus mencobannya hingga berhasil. Kuncinya, perbanyak latihan dan semangat !!



Demikian artikel penjelasan tentang apa itu Pengertian Programmer, silahkan konsultasi dengan kami untuk pembuatan webiste atau pun bisnis anda. Pembuatan website anda akan ditangani oleh programmer terbaik kami

Silahkan kunjungi pembuatan website kami.

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *