preloader

Tips Agar Kinerja Printer Tetap Optimal

Siapa disini yang menggunakan printer hampir setiap hari dirumah ? Siapa yang punya printer dirumah tapi jarang banget digunakan ? Nah karena jarang digunakan tiba tiba rusak gak bisa ngeprint, waduh kok bisa ya ?


Tanpa kita sadari, printer pun butuh perhatian seperti manusia. Perhatian disini dimaksudkan sebagai perawatan agar printer yang kita miliki selalu setia bersama kita di waktu yang panjang. Pada mau kan mempunyai barang yang memiliki fungsi seperti awal pertama kita beli. 

Jadi kita sebagai pengguna harus merawatnya dengan baik juga. Perawatan printer terbilang mudah, hanya butuh konsistensi untuk merawatnya. Lebih baik melakukan pencegahan dengan merawatnya daripada harus memperbaikinya ketika ia sudah rusak. Perbaikan printer cukup memakan biaya. Jadi mulai sekarang lakukan perawatan yang tepat untuk printer kesayangan kita !

Langsung saja kita bahas bagaimana sih cara merawat printer agar awet dan bekerja optimal.

Tips agar kinerja printer tetap optimal

Menjaga kebersihan printer

Bagaimana cara menjaga kebersihan printer ? mudah kok caranya. Printer kalian letakkan ditempat yang jauh dari banyak aktivitas, tempat yang aman dan bersih. Kalian sadar debu sulit dihindari, karena debu berasal dari banyak sumber dan membuatnya banyak berterbangan di udara. 

Debu ini bisa menggangu kinerja printer kalian. Dengan cara memasuki printer kalian. Akibatnya, mesin dalam printer bisa tersumbat dan semakin menumpuk yang bisa membuat kerusakan disuatu saat nanti. Maka dari itu, rajinlah membersihkan printer. Bisa Alaskan penutup untuk printer kalian.

 

Jangan mencetak terlalu banyak

Jarang menggunakan printer bisa buat rusak lalu mencetak terlalu banyak juga membuat kerusakan pada printer ? kok bisa ? 

Ketika kalian menggunakan printer dan mencetak terlalu banyak dalam sekali cetakan, mengakibatkan printer bekerja lebih keras, printer akan lebih cepat panas dan head printer tidak melakukan cleaning otomatis yang dapat berakibat hasil cetak putus-putus dan kualitas cetak yang menurun. 

Lebih baik menggunakan printer untuk mencetak sedikit namun digunakan berkala. Atau bisa juga mencetak dengan memberi jeda. Misalnya, ingin mencetak sebanyak 300 lembar, cetaklah 30 lembar terlebih dahulu, istirahatkan printer beberapa menit dan cetak kembali. Lakukan ini secara bertahap. Dengan memberikan waktu jeda pada printer, dapat membiarkan mesin dingin terlebih dahulu sebelum digunakan kembali.                                                                                                                                       

Gunakan printer secara rutin

Ternyata sangat penting untuk tidak mendiamkan dan tidak menggunakan printer dalam jangka waktu lama. Terlebih lagi di dalam printer sudah terisi dengan tinta. Mengapa ? 

Karena jika lama tidak digunakan akan mengakibatkan tinta printer menjadi kering, dari tinta kering bisa berakibat head printer tersumbat. Maka printer tidak bisa digunakan untuk mencetak. Lebih baik, gunakan printer untuk mencetak sedikit namun berkala. Setidaknya ada aktivitas yang dilakukan printer.


Clean head berkala

Lakukan clean head secara berkala. Biasanya caranya bisa diikuti yang tertera di buku manual petunjuk. Pada pembelian printer pasti disertakan buku petunjuk tersebut. Melakukan clean head ini bertujuan agar head printer tidak tersumbat oleh debu dan kotoran lainnya. lalu membuat printer bisa menyerap tinta dengan baik. Clean head juga tidak perlu dilakukan sering waktu. Cara ini bisa meningkatkan umur pemakaian printer sekaligus tetap mempertahankan.

 

Isi tinta sebelum habis

Pada printer tertentu bisa melihat kondisi isi tinta printer. Penting untuk memperhatikan keadaan tinta apakah sudah mendekati habis atau belum. Jangan membiarkan tinta sudah habis, namun tetap digunakan untuk mencetak dokumen karena bisa mengakibatkan error pada mesin printer yang menyebabkan printer menjadi cepat rusak. Lakukan pengisian tinta segera jika tinta mendekati habis. Isi tinta hingga penuh namun jangan terlalu penuh.

 

Matikan printer bila tidak digunakan

Setelah selesai mencetak segera untuk mematikan printer. Cara mematikan printer pun juga harus tepat agar tidak membuatnya cepat rusak. Jangan mencabut langsung kabel dari stop kontak. Namun, matikan printer terlebih dahulu dengan menekan tombol off, tunggu setelah semua lampu tombol printer benar-benar mati. Setelah itu cabut kabel dari stop kontak.

Dengan mengikuti tips yang diberikan ini, minimal dapat membuat printer mampu mencetak dengan kondisi seperti baru membeli dan pengoperasian printer lebih lancar. Maksimal  dapat meningkatkan umur pakai printer, sehingga mengurangi biaya kita untuk membeli printer terus-menerus.  Jika terjadi suatu hal yang tidak diinginkan tiba-tiba printer kalian macet atau mengalami permasalahan yang anda sendiri tidak bisa memperbaikinya, lebih baik untuk meminta bantuan tenaga ahlinya. Segera mengunjungi tempat service kepercayaan kalian untuk memperbaikinya. 

Demikian penjelasan dari artikel ini. Semoga bisa memberikan informasi untuk kalian. Bila kalian mempunyai permasalahan dengan perangkat komputerlaptopCPUprinter, dll, silahkan konsultasi dengan kami untuk dilakukan perbaikan. Perbaikan ditangani langsung oleh teknisi professional dan berpengalaman. Silahkan kunjungi tempat service kami.

TERIMA KASIH 

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *